Jumat, 02 November 2012

[#4] Unlimited Fantasy Online | Level 1 : Dark Aura

Novel | Fiksi Ilmiah

Dinginnya keringat yang menetes. Rasa sakit dari luka-luka sayatan yang dalam. Nafas yang tidak beraturan. Rasa lelah. Semuanya hanyalah sekumpulan sinyal yang dikirimkan oleh «DDH» pada otakku. Aku tidak benar-benar merasakannya. Aku yang di alam sana kini sedang tertidur sangat lelap. Atau bahkan, dengan setengah mendengkur.

Seandainya yang kulakukan kini adalah berpiknik bersama «Red» sambil menikmati sandwich lezat, sudah pasti aku tidak akan memprotes kecanggihan yang dimiliki oleh «DDH». Namun saat ini aku sedang berada dalam situasi yang jauh berbeda.

[#3] Unlimited Fantasy Online | Prologue

Novel | Fiksi Ilmiah

«Dream Drive Helmet» akhirnya ditemukan. Sebuah alat pengganti «PC» yang selama ini dikenal orang. Sebuah alat yang akan membuat penggunanya masuk ke dalam alam «Virtual Reality». Alam digital yang tampak begitu nyata.

Pada awal pembuatannya, «DDH» dimanfaatkan untuk para pekerja keras agar tetap bekerja walaupun mereka harus beristirahat. Bagiku, bekerja dan belajar saat tidur merupakan hal yang paling bermanfaat dari «DDH». Hanya saja, tidak semua orang berpikiran sama.

Senin, 29 Oktober 2012

[#2] Nomor

Cerita Diri | Non Fiksi

Dua bulan sudah aku menulis di weblog pribadiku ini. Pada awalnya, aku berencana untuk hanya menerbitkan cerita khayal buatanku saja. Namun, pada perkembangannya aku malah lebih banyak curhat daripada menulis cerita fiksi. Itulah awalnya mengapa aku menulis cerita dengan kategori cerita diri.

Beberapa sahabat yang sudah berlangganan weblog ini sejak awal, pasti menyadari bahwa ada yang berbeda dari cerita buatanku kali ini. Ya, sejak satu posting sebelumnya, aku membubuhkan nomor pada judul ceritaku. Hal ini kulakukan agar aku dapat menghitung indeks prestasiku. Sehingga aku dapat mengetahui sudah berapa banyak cerita yang berhasil kuselesaikan.

Minggu, 28 Oktober 2012

[#1] 00:00

Cerita Diri | Non Fiksi

Sahabat, berapakah waktu yang tersisa bagi dirimu? Adakah seorang darimu yang tahu angka di atas urat nyawamu? Adakah yang tahu berapa waktu yang tersisa bagi diriku? Seandainya di antara sahabat ada yang mengetahuinya, tentu dia bukanlah manusia seperti diriku. Kuyakin dia adalah malaikat maut yang bersiap menunggu angka-angka tersebut membentuk 00:00.

Hidup hanyalah urusan jatah waktu. Bagaikan bom yang dihitung mundur, hidup akan berakhir dengan kematian. Namun, sayangnya tidak banyak orang yang menyadarinya. Termasuk diriku. Terkadang aku ingat, tapi seringkali aku lalai dan lupa bahwa hidupku ini ada akhirnya. Seringkali aku lupa bahwa di setiap millisecond hidupku, aku terus melahap semangkok usia yang telah disediakan.